Terbentuk awal Februari 2004, ATASBAWAH memposisikan diri sebagai band eklektik dalam hal ini meramu musik berat ala metal dengan nada-nada penuh semangat yang merupakan senyawa dari musik hardcore. Dibentuk oleh Affan (ex-Oddity) pada vokal, Heru (ex-rascal Soldier), pada guitar, dan Duo bersaudara ex-member dari band Cemetery, anto (guitar) dan Hendra pada bass. Untuk formasi awal ini mereka masih memakai adisional drummer, Arifin.
Nama ATASBAWAH dipilih berangkat dari refleksi pemaknaan hidup, pencarian jati diri, pemuasan ego dan relasi berkehidupan antar sesama yang kadarnya selalu mengalami fluktuasi naik turun, kadangkala memposisikan diri kita berada diatas, tidak bisa kita pingkiri ataupun kita tolak, kita juga harus jalani ketika kita terpuruk dibawah.
Dalam perjalanannya, ATASBAWAH harus menentukan pilihan untuk memiliki seorang drummer tetap sebagai faktor pendukung keseriusan dan progresi karir bermusik, maka pilihan jatuh pada Aziz yang sebelumnya sempat berada di band Psycho Funk. Segera setelah memiliki formasi komplit ATASBAWAH mulai mengumpulkan materi lagu sendiri.
Februari 2006 ATASBAWAH berhasil merampungkan mini album (EP) berbertitel “voice of dissapontment” yang direkam di Strato studio. Rilisan ini ditujukan buat promosi dan demo sebagai tanda dimulainya eksistensi diri ATASBAWAH di scene musik.
Mini album “voice of Dissapoinment” merupakan debut yang dipakai ATASBAWAH sebagai bahan intropeksi kadar musikalitas mereka untuk melangkah kedepannya. Disela-sela jadwal show dan kesibukan pribadi tiap-tiap personilnya mereka mengumpulkan materi untuk dikoleksi menjadi sebuah album penuh. Namun sayang beberapa bulan setelah merilis EP ini Heru keluar dari ATASBAWAH karena persoalan pribadi.
Keluarnya Heru tidak membuat semangat ATASBAWAH tereduksi namun determinasi membuat album penuh tetap berjalan. Diantara jeda mengumpulkan materi untuk album penuh (LP), ATASBAWAH mengeluarkan single EP bertitel “hamparan jiwa”, dirilis bulan November 2007, direkam di unbound studio (sekarang Murvals studio) dan finch studio.
Untuk memperkuat divisi sound guitar agar lebih intens, ATASBAWAH merekrut Iit a.k.a Berux (member dari Brooklyn dan Zero Parade) mengisi rhythm dan lead guitar.
Untuk album penuh (LP) ATASBAWAH akan dirilis oleh Murvals Records yang rencananya akan siap beredar pada bulan Februari 2009.
ATASBAWAH line up:
Affan : vokal
Anto : guitar
Hendra : bass
Iit Berux : Guitar
Aziz : drum
Diskografi:
- Voice Of Dissapoinment demo ’06 (self released)
- Kompilasi “Cadas Tanpa Batas” (Dappros Production ’06)
- Hamparan Jiwa EP’07 (self released)
Check atasbawah info
www.myspace.com/atasbawah
www.friensdster.com/atasbawah
link:
www.myspace.com/murvalsrecords
kontak booking:
murvals@gmail.com
telp: 085865701769 (Gunawan)
Senin, 12 Januari 2009
Meramu musik berat ala metal
Label:
Musik Lokal
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar